Ada Perbaikan pipa, Pelanggan Diharapkan Menampung Air




Pemalang -Jawa Tengah

Perusahaan umum Daerah air minum Tirta Mulia Pemalang selalu berusaha memberikan layanan prima pada masyarakat khususnya pelanggan , termasuk dalam kelancaran pasokan air.



Dalam upayanya layanan prima tersebut perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang akan meningkatkan pelayanan aliran dengan melakukan pengopelan Pipa GI 3 Inch - Pipa PVC 4 Inch di pertigaan jalan Urip Sumberharjo dan pasar Anyar , Sabtu 27 Agustus 2022 pukul 08.00 Wib S/d selesai .

tentunya proses pengopelan ini akan mengganggu sementara aliran air ke pelanggan , daerah yang terdampak meliputi wilayah Jl. Jend Sudirman dari alun-alun ke timur sampai Kalibaros ke utaran Jl.Urip Sumoharjo ke Utara Jl. RE.Martadinaga ke Utara , serta masuk sebagai wilayah Sugihwaras dan Widuri .


Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang Slamet Efendi melalui humas Galih Baskoro meminta pelanggan untuk mempersiapkan diri dengan menampung air .

" bagi seluruh pelanggan diwilayah terdampak untuk menampung air terlebih dahulu , guna persediaan selama pekerjaan berlangsung , bagi para pengendara yang melintas jalan tersebut dimohon untuk berhati-hati " kata Galih , Jumat (26/08) .

dengan ketidak nyamanan pelanggan selama proses pengopelan ini , pihak manajemen Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang meminta maaf kepada pelanggan .


Penulis : Ragus T.u dan Arni agustina

Subscribe to receive free email updates: