Babinsa Koramil Comal Kodim Pemalang Laksanakan Kampanye Kreatif Penerimaan CABA CATA PK Gel. I TA 2026 di SMK Nusantara Comal
Pemalang – Dalam rangka memberikan sosialisasi serta menumbuhkan minat generasi muda untuk mengabdi kepada bangsa dan negara melalui Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD), Babinsa Koramil 04/Comal Kodim 0711/Pemalang melaksanakan kampanye kreatif penerimaan Calon Bintara (CABA) dan Calon Tamtama Prajurit Karier (CATA PK) Gelombang I Tahun Anggaran 2026.
Kegiatan tersebut berlangsung di SMK Nusantara Comal, Kabupaten Pemalang, Selasa (13/1/2025).
Kampanye kreatif ini dilaksanakan oleh Serka Mujiyono dan Sertu Toni, Babinsa Koramil 04/Comal, dengan diikuti oleh kurang lebih 135 siswa SMK Nusantara Comal.
Kegiatan tersebut dihadiri Bapak Miftah, selaku Wakil Kepala Kurikulum Bidang Kesiswaan SMK Nusantara Comal, Para guru SMK Nusantara Comal dan Siswa-siswi SMK Nusantara Comal
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memberikan penjelasan terkait tahapan pendaftaran, persyaratan umum dan khusus, pola seleksi, serta penekanan bahwa proses penerimaan prajurit TNI AD tidak dipungut biaya (gratis). Selain itu, para siswa juga diberikan motivasi agar mempersiapkan diri sejak dini, baik secara fisik, mental, maupun akademik.
Serka Mujiyono dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi yang benar sekaligus memotivasi para pelajar agar tidak ragu mengikuti seleksi penerimaan TNI AD.
“Melalui kampanye kreatif ini, kami berharap para siswa mendapatkan pemahaman yang jelas tentang proses penerimaan CABA dan CATA PK, serta termotivasi untuk mempersiapkan diri dengan baik apabila bercita-cita menjadi prajurit TNI AD,” ujar Serka Mujiyono.
Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut karena dinilai sangat bermanfaat bagi siswa dalam menambah wawasan dan membuka peluang masa depan setelah lulus sekolah.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh antusias dari para siswa, yang terlihat aktif mengikuti materi serta sesi tanya jawab yang disampaikan oleh Babinsa Koramil 04/Comal.
